Dampak kedua dari gigi berlubang yakni gigi menjadi tidak kuat atau mudah goyang.
Hal ini disebabkan banyaknya bakteri jahat yang ada di dalam gigi berlubang pada anak.
Hasilnya gigi menjadi cepat goyang bahkan patah sebelum waktunya.
3. Nafas bau
Selanjutnya, gigi berlubang pada anak dapat membuat aroma mulut menjadi tidak sedap atau bau.
Hal ini disebabkan karena kondisi kuman pada gigi berlubang yang menimbulkan aroma nafas menjadi bau.
Itu sebabnya gigi berlubang pada anak harus segera ditangani dengan tepat agar dokter bisa langsung membersihkan bakteri di mulut si kecil.
4. Abses
BACA JUGA:Pengembang Perumahan Citra Garden Penuhi Panggilan Pemkot Bandar Lampung, Begini Hasil Pertemuannya
Terakhir, gigi berlubang pada anak dapat menimbulkan risiko terkena abses.
Abses merupakan kondisi adanya benjolan berisi nanah pada akar gigi.
Jika dibiarkan kondisi gigi berlubang akan menyebabkan infeksi yang semakin parah.
Terlebih lagi jika rasa nyeri pada gigi disertai bengkak pastinya akan membuat anak merasa kesakitan.
BACA JUGA:Masih Berlaku, Pesan Tiket Kereta Api Dari 2 Stasiun Keberangkatan Ini Bisa Dapat Diskon 80 Persen
Itulah 4 dampak bahaya gigi berlubang pada anak yang patut diwaspadai oleh para orang tua.