Selain Dessert Gelato, ada menu berat khas Italia dengan harga mulai Rp 20 ribuan.
Di antaranya Chicken Parma, Cordon Blue, Lasagna, Spaghetti, Penne A La Creme Fettuccini Carbonara.
Tersedia juga makanan khas Indonesia seperti Nasi Ayam Kemangi ataupun varian menu snack seperti Arancini, Union Bruschetta untuk melengkapi pengalaman kuliner pengunjung.
Olins Coffee and Gelato
BACA JUGA: Bawa Performa Snapdragon 695, Segini Penawaran Terbaru OnePlus Nord CE4 Lite, Worth It Gak ya?
Jika sedang berada di Lampung Tengah, tidak ada salahnya mengunjungi Olins Coffee and Gelato yang berlokasi di Jalan Lintas Sumatra Nomor 144, Bandar Jaya Timur, Kecamatan Terbanggi Besar, Lampung Tengah.
Olins Coffee and Gelato ini menyediakan 12 pilihan rasa. Mulai dari rasa dasar seperti cokelat dan strawberry sampai rasa unik seperti banana dan brownies.
Harga gelato per porsi mulai Rp 11 ribuan. Ada juga beberapa makanan khas Indonesia maupun makanan negara lainnya seperti ramen, ayam Yakiniku, Chicken Steak dan lainnya.
Joie Gelato
BACA JUGA: Waspada! Ada Akun Facebook Palsu yang Mengatasnamakan Pj Bupati Tanggamus Lampung
Joie Gelato merupakan Kafe Dessert Gelato Estetik di Bandar Lampung yang berlokasi di Jalan Wolter Monginsidi Nomor 33, Kecamatan Tanjungkarang Pusat.
Joie Gelato berada di pinggir jalan dengan dua lantai dan estetik untuk foto-foto.
Beragam rasa Gelato yang ditawarkan, mulai dari mango yoghurt, saltes caramel butter, cotton candy, pistachio, green tea, fragola, dan masih banyak lagi.
Sebelum memesan, pengunjung bisa mencoba testing rasa Gelato yang ditawarkan.
BACA JUGA: IRT Korban Serangan Buaya di Sungai Semaka Tanggamus Lampung Ditemukan, Kondisinya Sudah Begini
Joie Gelato menawarkan penyajian cup atau cone. Keduanya sama-sama menggugah selera.