RADARLAMPUNG.CO.ID - Mencari Cafe yang berada dalam gang atau bukan dipinggir jalan yang diistilahkan dengan Kuliner Hidden Gem di Lampung?
Cobain deh ke Kubo Kopi, Kuliner Hidden Gem di Lampung yang memberikan sensasi minimalis dan ceria.
Suasana nyaman dan asri di Kubo Kopi. Ilustrasi/Foto Net--
BACA JUGA:Inspirasi Corner, Book Cafe di Lampung Tempat Nongkrong Asyik Bisa Baca Buku 24 Jam
BACA JUGA:Farm Haus Garden & Cafe di TMII Metro Lampung, Tempat Nongkrong Sambil Kuliner Mirip di Lembang
Ya, Cafe di Lampung tepatnya beralamat di Jalan Ryacudu Nomor 48, Way Dadi, Sukarame, Bandar Lampung ini terlihat dominan cat warna kuning terutama pada bagian depannya.
Kemudian, terdapat ruang terbuka di bagian belakangnya yang dipenuhi dengan tanaman - tanaman yang akan menyejukkan mata.
Tenang, bagi Anda sebagai generasi yang lekat dengan alat digital, kaula muda yang datang bisa menjadi akan suka kedai ini karena banyak tersedia colokan.
Lalu, suasana tempat yang nyaman, Kubo Kopi punya berbagai macam menu kopi dan makanan yang nikmat.
Tak hanya kopi saja, Kubo kopi juga menyediakan minuman non kopi dan makanan.
Berikut harga dan daftar menu kubo kopi, mulai harga Rp 15 ribu diantaranya, Iced Coffee Kubo, Iced Lemonade kubu, Americano, split Kubo, moccacino, dan lainnya.