Sebelumnya Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Mesuji, juga memetakan potensi tempat pemungutan suara (TPS) rawan saat pencoblosan Pilkada 2024.
Hasil pemetaan, terdapat 16 TPS terkendala jaringan internet dan 5 TPS Terkendala aliran listrik. ungkap Ketua Bawaslu Mesuji, Deden Cahyono Senin 25 November 2024.
TPS yang terkendala jaringan internet berada di Kecamatan Mesuji Timur, Simpang Pematang dan Kecamatan Tanjung Raya.
Sedangkan TPS yang terkendala Aliran listrik berada di Kecamatan Mesuji Timur dan Rawajitu Utara.
BACA JUGA:Lulud Oktaviani, Dosen Teknokrat Fokus Jalani Studi Doktoral di Griffith University
Selain itu menurut Deden Pemetaan kerawanan diambil dari basis Desa di 7 Kecamatan se - Kabupaten Mesuji yang melaporkan kerawanan TPS di wilayahnya.
Pengambilan data TPS rawan dilakukan selama 6 hari pada 10 s.d 15 November 2024.
Dalam melakukan pemetaan TPS rawan, Bawaslu menyusun variabel dan indikator TPS rawan pada Pemilihan 2024. Terdapat 8 (delapan) variabel dan 28 indikator dengan rincian.