14 Ribu Dosis Vaksin Covid-19 Tahap II Tiba Pekan Ini, Kelompok di Bawah Ini Diimbau Segera Dartar

14 Ribu Dosis Vaksin Covid-19 Tahap II Tiba Pekan Ini, Kelompok di Bawah Ini Diimbau Segera Dartar

RADARLAMPUNG.CO.ID - Vaksinasi Tahap II untuk lansia dan pelayan publik siap dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung. Diperkirakan 14 ribu dosis vaksin akan tiba di Lampung dalam pekan ini. Kelompok masyarakat yang ingin ikut vaksinasi dapat mendaftar lewat daring. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Lampung Reihana mengatakan, saat ini pihaknya tengah menerima pendataan terlebih dahulu dari semua pihak. Pada tahap kedua ini, kata Reihana, vaksinasi ditujukan kepada kelompok masyarakat yang rentan dari profesinya. Kelompok tersebut di antaranya pedagang, tenaga pendidik, pelaku pariwisata, petugas pelayanan publik, pekerja transportasi publik atlet, wartawan, tokoh agama, wakil rakyat, pejabat pemerintah, aparatur sipil negara, dan TNI-Polri. \"Untuk wartawan dan atlit masih nol, jadi segera mendaftar agar bisa dapat vaksin,\" ucapnya, Senin (22/2). Ya, menurutnya, ada sekitar 14 ribuan dosis dan sudah diajukan. Untuk skemanya, selama ini nakes tidak terjadi suatu hal yang menghawatirkan terjadinya penumpukan. \"Kita menunggu data dulu nanti kita lihat jadi harus lengkap di daerah mana dia tinggal. Sehingga bisa mengatur apabila nanti tidak bisa di faskes dan rumah sakit, mungkin ada kecenderungan kita akan membuka di tempat seperti yang sudah dilakukan di tempat lain. Misal pinjam Saburai,\" terangnya. Untuk ASN, menurutnya Sekretaris Daerah telah menginstruksikan kepada Bappeda untuk membuat Website pendataan ASN yang akan divaksin. \"Kalau seperti pedagang, nanti melalui Dinas Pasar di kabupaten/kota masing-masing,\" terangnya. (pip/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: