1700 Pelajar Se-Kota Bandarlampung Pawai Sambut Ramadan
radarlampung.co.id-Sebanyak 1700 pelajar SMP hingga SMA di Bandarlampung turut ambil bagian dalam Pawai Simpati Seribu Pelajar (Passir) 2019. Meskipun cuaca sangat panas, ribuan pelajar itu tetap semangat mengikuti pawai. Ketua Pelaksana Passir 2019 Najib Wiharjanto mengungkapkan, peserta pawai yang hadir melebihi jumlah yang ditargetkan. Bahkan, lanjut dia, pelajar dari Natar Kabupaten Lampung Selatan turut ikut berpartisipasi. \"Alhamdulillah lancar acaranya, mendapatkan respon positif juga dari peserta. Tak hanya pelajar, tetapi juga ada mahasiswa UIN Raden Intan. Pesertanya juga banyak, melebihi yang kita targetkan. Dan sepanjang sejarah Passir, Passir 2019 ini dengan peserta terbanyak,\" ujar Najib, usai pawai, Jumat (3/5). Dalam Passir 2019, juga terdapat pemberian piagam kepada sekolah yang menang di beberapa kategori. Seperti sekolah ter-ontime yang diraih SMA Al-Azhar 3 Bandarlampung. Kemudian, sekolah terbanyak pesertanya yaitu SMK Negeri 5 Bandarlampung, Sekolah terheboh diberikan kepada SMP Negeri 17 Bandarlampung. Terakhir, sekolah dengan kostum terunik diraih oleh SMk Negeri 6 Bandarlampung. \"Temanya ini, kan kalau Ramadan setan-setan itu dibelenggu. Jadi, kita ingin menang dalam Ramadan ini. Anak-anak juga kreatif, dan semangat ikut acara ini,\" ujar Alif, staf kemahasiswaan SMK Negeri 6 Bandarlampung. (rur/wdi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: