34 Siswa SMK Bakal UNBK Susulan

34 Siswa SMK Bakal UNBK Susulan

Radarlampung.co.id - Sebanyak 34 siswa SMK di Lampung akan mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) susulan pada 15-16 April 2019. Ichsan Tito, Koordinator Helpdesk UNBK Wilayah I mengatakan, menurut data yang masuk hingga pukul 15.54 WIB, ada 34 siswa yang akan mengikuti ujian susulan.  \"Mereka akan mengikuti susulan karena kemarin (28/3) ujian Bahasa Inggris ada seluruh siswa SMK Pertanian Alam Nusantara Lampung Tengah sebanyak 10 siswa gagal UNBK karena servernya rusak,\" katanya kepada Radarlampung.co.id, Kamis (28/3). Penyebab lainnya, sambung dia, ada siswa yang berhalangan hadir karena sakit, kecelakaan, dan lalai. “Sedangkan, siswa yang gagal mengikuti sebanyak 3 orang dikabarkan meninggal dunia,” tandasnya. (apr/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: