40.520 Vaksin Covid-19 OTW Lampung

40.520 Vaksin Covid-19 OTW Lampung

RADARLAMPUNG.CO.ID - Sebanyak 40.520 vaksin Covid-19, Sinovac dari PT Biofarma dikabarkan dalam perjalanan menuju Lampung. Hal ini disampaikan juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung (Pemprov) Reihana. Dia mengatakan vaksin yang akan datang sebanyak 40.520 dosis. Lampung dikabarkan masuk dalam 13 provinsi yang dikirim pertama pada Minggu (3/1). Reihana mengatakan, vaksin yang akan datang nantinya diperuntukan untuk seluruh tenaga kesehatan. ”(Vaksin) yang datang semua untuk nakes dahulu,” terang Reihana Minggu (3/1) melalui Whatsapp-nya. Hal itu senada dengan pernyataan PT Biofarma selaku distributor vaksin Covid-19 yang menyebut mulai didistrubsikan ke seluruh Indonesia kemarin (3/1). ”Betul hari ini (3/1) vaksin akan distribusikan ke 34 prrovinsi, kami juga sudah menyiapkan persiapannya, mulai fasyankes sudah disiapkan dan semuanya sudah disiapkan rantai dinginnya untuk menerima vaksin ini,” jelas Bambang Herianto Jubir Vaksin Sinovac Covid-19 PT Bio Farma dalam konfrensi pers daring (dalam jaringan) terkait Update Target Penyelesaian Vaksinasi dan kesiapan Vaksin Covid-19, Minggu (3/1).. Menurutnya dalam distribusi vaksin, bukan hal yang baru di Indonesia, sudah banyak program vaksinasi berjalan selama ini dan berjalan baik. Dan distribusi semua pihak. ”Jadi bukan hanya Biofarma sebagai distributor tetapi juga provinsi kabupeten/kota dan puskesmas sehingga perjalanan vaksin dari Bio Farma sampai ke Puskesmas berjalan baik. Semua rantai dingin sudah disiapkan dengan suhu dari 2-8 derajat Celsius, sehingga vaksin benar-benar terjamin mutu dan kualitasnya. Tetap dijaga rantai dinginnya sampai dengan puskesmas atau di posyandu,” tambahnya. (rma/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: