70 Peserta Adu Skill Panahan Berkuda

70 Peserta Adu Skill Panahan Berkuda

Radarlampung.co.id - Persatuan Pemanah Berkuda Indonesia (Perdana) Lampung menggelar pertandingan panahan berkuda. Even yang diikuti 70 peserta tersebut berlangsung di Jl. Soekarno Hatta, Nomor 177, Tanjungsenang, Bandarlampung, Sabtu (18/5) malam.

Sekjen Perdana Lampung Dian Joo Malich menjelaskan, para peserta  datang dari delapan klub yang tersebar di provinsi Lampung. \"Even ini diikuti delapan klub dari empat daerah, Bandarlampung, Pesawaran, Tanggamus dan Waykanan dengan jumlah 70 peserta,\" katanya di sela-sela pertandingan.

Namun panahan berkuda ini berbeda dengan panahan biasa. Bedanya, kata Joo, selain digunakan di atas kuda, panahan ini juga bertumpu pada skill pengguna dengan porsi 70 persen. Sedangkan, 30 persennya ditopang oleh kecanggihan alat.

Sementara untuk penentuan pemenang dari 70 peserta itu yakni dengan sistem grup. Masing-masing peserta diberi dua kali rambahan dengan total 16 anak panah. “Kemudian dari 70 peserta kita ambil 30 orang untuk ke semifinal. Dan dari 30 itu kita bagi 5 grup, jadi satu grup 6 orang,\" jelasnya.

Masih kata Joo, dari satu grup itu nantinya diambil lagi dua terbaik untuk masuk final. Sehingga yang melaju ke final hanya 10 orang. Pemenang pertama berhak mendapatkan hadiah Rp250 ribu, kedua Rp200 ribu dan ketiga Rp150 ribu.

Ketua Perdana Lampung Hanif Abu Yazid menjelaskan bahwa kegiatan ini nantinya rutin dilakukan setiap tahun.

\"Ini even pertama kita dengan tujuan memperkuat ukuwah, kemudian kita ingin melihat skill setiap pemanah yang tergabung dalam beberapa klub,\" ujarnya seraya berkata kegiatan ini juga bertujuan untuk menunjukkan pesan bahwa bulan puasa bukan saatnya untuk bermalas-malasan. (nca/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: