Iklan Bos Aca Header Detail

Ada Kluster Baru, Warga Lambar Positif Covid-19 Bertambah Lima

Ada Kluster Baru, Warga Lambar Positif Covid-19 Bertambah Lima

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kasus Covid-19 di Lampung Barat meningkat. Terbaru, ada lima warga terkonfirmasi positif. Dengan begitu, saat ini 25 orang yang terpapar virus Corona.

Penambahan tersebut terdiri dari tiga orang hasil tracking yang dilakukan terhadap tujuh kasus terkonfirmasi positif Covid-19 sebelumnya. Dua lagi merupakan kluster baru.

Berdasar data yang dihimpun, lima warga itu adalah EL (22), warga Kecamatan Batuketulis. Ia hasil tracking dari HC, mahasiswa asal Lambar yang terdeteksi positif Covid-29 di Bandarlampung.

Selanjutnya dua warga Kecamatan Sumberjaya, LO (35), hasil tracking dari kluster Palembang dan SR (23), tracking dari kluster Ciamis.

Sementara dua kluster baru adalah IR (44), warga Kecamatan Kebuntebu yang terkonfirmasi positif Covid-19 dari hasil rapid tes massal. Kemudian J (57), warga Sekincau.

Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Lambar Paijo mengungkapkan, IR diketahui sering bepergian dengan kelompok pengajian. Ia salah satu pengurus pondok pesantren di Kebuntebu.

Sementara J, merupakan kluster dari Bandarlampung. Karena memilliki riwayat baru pulang pada 2 September lalu.

\"Kami masih mendalami tracking dari IR dan J. Kelima pasien baru terkonfirmasi positif tersebut, sudah di isolasi dirumahnya masing-masing. Kecuali J, yang saat ini masih di RSUD Alimuddin Umar Liwa. Menunggu pihak peratin dan petugas Puskesmas Sekincau agar bisa di isolasi dirumahnya,\" kata Paijo. (nop/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: