Airlangga Presiden Harga Mati, Arinal Lanjutkan

Airlangga Presiden Harga Mati, Arinal Lanjutkan

RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketua DPP Partai Golkar Airlangga Hantarto bersama Aburizal Bakrie Ketua Dewan Pembina Golkar dan rombongan hadiri Rapum dan Raker DPD Partai Golkar Provinsi Lampung, pada Sabtu (12/2) di Gedung Golkar Lampung. Kehadiran rombongan turut didampingi Ketua DPD Partai Golkar Lampung Arinal Djunaidi dan disambut menggunakan tarian khas Lampung. Dengan bergema terikan Airlangga Presiden RI 2024 dan Arinal Djunaidi lanjutkan menjadi Gubernur Lampung. Dalam sambutannya, Arinal Djunaidi menegaskan tidak ada jalan dan warna lain, Ketua Umum Partai Golkar adalah Presiden. Oleh karena itu, dirinya meminta seluruh anggota Partai Golkar di Lampung untuk mendengar dengan baik perintah ketua umum. \"Kita harus bangga Ketua Golkar Presiden 2024. Persoalan saya lanjutkan (Gubernur Lampung, red), gampang itu nanti. Yang penting ketua umum Presiden,\" tegasnya, Sabtu (12/2). Senada, Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie mengatakan, dirinya gembira DPD Lampung menggelar Rapim dan Raker. Sebab, dua tahun lagi Partai Golkar akan menyambut kerja besar yang waktunya singkat. Di mana, 2023 mendatang mulai tahap pendaftaran. \"Karena itu persiapkan sedini mungkin untuk konsolidasi dari partai, vertikal, dan horizontal. Vertikal adalah  dari provinsi sampai kelurahan. Horizontal semua yang ada di bawah ormas pendukung Golkar. Itu harus disatukan,\" terangnya. Menurut Aburizal, elektabilitas Partai Golkar dan Calon Presiden sudah mulai meningkat. Untuk itu dirinya berpesan agar kader Golkar tidak diributkan oleh isu-isu internal yang mulai dikembangkan atau sudah dikembangkan. \"Kalau terjadi, orang tersebut akan berhadapan dengan saya,\" terangnya. Dia juga berpesan agar kader Golkar tidak terpengaruh oleh genderang perang yang ditabu orang luar. Dirinya mengajak untuk menabu genderang sendiri dan menari di genderang sendiri. \"Saya harapakan Lampung di pilkada tingkat dua semua kabupaten harus mempunyai satu pimpinan DPRD. Di provinsi jumlah anggota legislatifnya ditingkatkan jumlahnya dan di DPR pusat juga,\" terangnya. Ketua DPP Partai Golkar Airlangga Hantarto dalam sambutannya menyampaikan salah satu alasannya mendatangi Kabupaten Tulangbawang Barat. Dirinya bertanya daerah mana yang Partai Golkar sangat kalah, dan lokasinya ada di Kabupaten Tulangbawang Barat. \"Kalau kita mau menang kita harus masuk ke daerah yang kita kalah. Tapi, kalau kita takut saya katakan kita tidak akan menang. Kalau mau menang kita harus kuasai daerah lawan. Kita mau nomor satu,\" ungkapnya. Dirinya pun bertanya kepada semua anggota Golkar kapan Golkar terakhir kali menang? Di mana, Golkar selalu nomor dua sudah dua dekade atau 20 tahun. Untuk itu dirinya menantang seluruh kader Golkar untuk memenangkan pemilihan umum 2024 mendatang. \"Karena siapapun yang akan menang akan kuasai 10 tahun kedepan. Kalau gak menang tunggu 10 tahun lagi. Apa saudara sabar? Kalau tidak, sekarang waktunya untuk menang. Untuk memang harus konsolidasi karena Lampung pilpres kemarin menang, komandannya pak Arinal, yaitu 64 persen. 2024 minimal 64 persen lagi,\" tuturnya. (pip/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: