AKBP Popon: Lamteng Jangan Jadi Surga Persembunyian Teroris!
RADARLAMPUNG.CO.ID - Pasca bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, penjagaan Mapolres Lampung Tengah diperketat. Hal ini ditegaskan Kapolres Lamteng AKBP Popon Ardianto Sunggoro. \"Dalam mengantisipasi kejadian pasca bom bunuh diri Gereja Katedral Makassar, seluruh personel harus memperketat penjagaan sesuai standar operasional prosedur. Personel yang melaksanakan piket harus aktif dalam pengamanan Mapolres Lamteng,\" tegasnya. Popon menegaskan, jangan sampai di Lamteng jadi surga tempat persembunyian teroris. \"Jangan sampai tempat kita Lamteng sebagai surga tempat persembunyian teroris. Bukan hanya memperketat penjagaan di Mapolres. Penjagaan di Mapolsek juga harus diperketat. Apalagi menjelang perayaan Paskah yang sebentar lagi dilaksanakan umat kristiani,\" katanya. Penggalangan terhadap tokoh agama, pemuda, dan masyarakat dalam deteksi pencegahan dini antisipasi teror yang dilakukan teroris, kata Popon, perlu diintensifkan. \"Sesuai arahan Kapolda, ada empat hal juga yang harus diminimalisasi tentang gangguan kamtibmas. Yakni jangan ada narkoba, jangan ada judi, jangan ada premanisme, dan jangan ada begal,\" ungkapnya. Diketahui, Densus 88 Antiteror beberapa kali membekuk terduga teroris di Lamteng. Bahkan ada dua napi kasus terorisme yang ditahan di Lapas Kelas II B Gunungsugih. (sya/sur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: