Setahun Jualan Togel, Lelaki Asal Gadingrejo Diciduk Polisi
RADARLAMPUNG.CO.ID - Penjualan toto gelap (togel) online yang dilakukan DL (37), sejak setahun terakhir, terhenti. Warga Kecamatan Gadingrejo ini diamankan anggota polsek setempat saat sedang menunggu pemasang di salah satu lapo tuak, Kamis (17/2) dini hari. \"Tersangka kami amankan saat sedang menunggu pemasang di salah satu lapo tuak di Pekon Wonodadi,\" kata Kapolsek Gadingrejo Iptu Anwar Mayer Siregar mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi. Selain DL, polisi juga menyita barang bukti tujuh kopelan pemasangan nomor togel, sebuah pena, dua ATM, dompet, satu unit ponsel dan yang tunai Rp218 ribu. Iptu Anwar Mayer mengungkapkan, DL menjadi target operasi karena aktifitasnya sudah meresahkan warga “Tertangkapnya tersangka judi togel ini berkat laporan masyarakat. Penjualan togel ini ia lakukan berpindah-pindah,\" ujarnya. (sag/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: