Simpan Motor Curian, Telepon Penampung, Baru Dijual

Simpan Motor Curian, Telepon Penampung, Baru Dijual

radarlampung.co.id - Kunci letter T dan kunci cincin menjadi modal Nova Simanap (18), warga Labuhanmaringgai, Lampung Timur mencuri sepeda motor. Motor Honda BeAt menjadi sasaran pemuda ini dan tiga rekannya. Sebelumnya, Nova dan rekan-rekannya berkeliling mencari sasaran. \"Kita berempat datang ke Bandarlampung. Cari tempat yang sepi-sepi dan targetnya Honda BeAt aja,\" kata Nova saat ditanya Kasatreskrim Polresta Bandarlampung Kompol Rosef Effendi dalam ekspose, di mapolresta, Kamis (4/7). Pemuda yang ditangkap, Selasa (2/7) ini menuturkan, ia bertugas menunggu. Begitu motor didapat, kendaraan disembunyikan dulu dikediamannya. \"Dibawa ke rumah dulu. Telepon orang kampung sebelah, baru di jual Rp3,5 juta dan hasilnya dibagi empat,\" ungkapnya. Sementara Kasatreskrim Polresta Bandarlampung Kompol Rosef Effendi mengungkapkan, dalam penangkapan di Lampung Timur tersebut, Nova ditembak dikedua kaki. \"Kita terpaksa mengambil tindakan tegas dan terukur,\" kata Rosef. Dilanjutkan, pihaknya mendapati daerah tempat penampungan motor curian. \"Sepertinya ada. Tapi masih kita dalami dari pengakuan tersangka,\" sebut dia. Diketahui, penangkapan Nova berdasar pengembangan terhadap Jimy Adinta yang dibekuk, Minggu (30/6). Dari sini, Nova yang diduga terlibat aksi curanmor di Sukarame diciduk. Polisi mengamankan barang bukti tiga unit motor. Terdiri dari satu unit Honda Supra dan dua Honda BeAt. Diduga, Nova dan rekan-rekannya sudah lima kali beraksi di Bandarlampung. (mel/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: