Kawal Vaksinasi Hingga Capai Target!
RADARLAMPUNG.CO.ID - Personel Polres Pringsewu di imbau turut menjaga dan mengawal program vaksinasi yang sedang digencarkan pemerintah. Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi mengatakan, langkah tersebut guna mendukung percepatan vaksinasi hingga memenuhi target 70 persen pada akhir tahun. \"Saya harapkan seluruh personel untuk lebih maksimal mengawal jalannya vaksinasi. Sehingga sampai akhir tahun ini, target 70% dapat tercapai,\" kata AKBP Rio Cahyowidi saat kunjungan ke Mapolsek Sukoharjo. Dalam kunjungan tersebut, AKBP Rio yang didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Pringsewu Ny. Tania meninjau situasi dan keadaan masing-masing polsek jajaran. Turut mendampingi, Kabag SDM Kompol Efendi Koto, Kabag Logistik AKP Tajudin, Kasatlantas Iptu Ridho Grisyan dan Kasi Propam Ipda Mulyono. (sag/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: