Kebun Agro Wisata Unila Segera Diperbaharui

Kebun Agro Wisata Unila Segera Diperbaharui

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kebun agro wisata Universitas Lampung (Unila) akan ditambah varietas tanamannya, sehingga kebun yang sempat viral beberapa waktu lalu akan menjadi lebih bagus. Dirut Badan Pengelola Usaha Unila Mustofa Hendi mengungkapkan, kebun agro wisata Unila akan diperbaiki dan dipercantik sehingga akan memberikan kenyamanan pada pengunjung yang datang. Pihaknya menargetkan pada Desember mendatang, kebun tersebut akan kembali ditanam dengan varietas yang lebih banyak. \"Akan kita perbaiki, dan akan kita kembangkan lagi. Rencana kita ada cabe-cabean, terong-terongan, karena kita juga belajar di tempat yang lain,\" ujarnya, Senin (23/11). Di samping itu, pihaknya juga akan mengevaluasi terkait pengembang yang akan mengelola kebun agro wisata tersebut. \"Kalau dalam berbisnis itu kan ada lebih dan ada yang kurang, itu wajar. Kita juga saat ini tengah mengevaluasi pihak pengembang agro wisata Unila. Sebab, menurut kami, hasil kemarin belum sesuai. Targetnya itu sekali panen sekitar 25 ton, setelah dievaluasi hasilnya kemarin belum memuaskan,\" pungkasnya. Sehingga, pihaknya kini akan lebih mengembangkan kebun agro wisata dengan berbagai macam jenis tanaman di dalamnya. (rur/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: