Iklan Bos Aca Header Detail

Smanila Tak Gentar Hadapi Smandasa di Semifinal

Smanila Tak Gentar Hadapi Smandasa di Semifinal

RADARLAMPUNG.CO.ID - Laga semifinal bakal tersaji di tim putri Honda Developmental Basketball League (DBL) 2021 Lampung Series pada Selasa (1/3) (live streaming DBL Play pukul 16.30 WIB). Dua tim kuat akan saling beradu sipa yang lebih unggul, yakni SMAN 10 Bandarlampung menghadapi SMA YP Unila. Sekedar mengingatkan, pada Honda DBL series 2019 SMAN 10 Bandarlampung tercatat sebagai finalis. Smandasa --julukan SMAN 10 Bandarlampung-- kalah dari SMA 1 Natar yang tampil sebagai jawara kala itu. Sedangkan YP Unila menambatkan diri sebagai semifinalis. Pelatih Smandasa M. Alam Romadhon mengatakan, timnya sudah siap untuk pertandingan semifinal. \"Ya Insya Allah anak-anak siap. Mau tidak mau semifinal harus dihadapi. Jadi harus siap,\" ujarnya. Agar bisa tampil maksimal, para pemain diliburkan dalam satu hari. \"Hari Minggu kita sudah latihan taktik, dan Senin tim kita liburkan untuk recovery fisik,\" kata Alam. Menghadapi Smanila --julukan YP Unila, pihaknya akan mewaspadai kecepatan para pemain lawan. \"Mereka punya pemain yang cepat-cepat. Mereka unggul di fast break. Itu yang kita antisipasi,\" tandasnya. Sedangkan Pelatih SMA YP Unila Divin Sandithya Koesdianto juga menyatakan siap menghadapi Smandasa. Guna menghadapi partai semifinal, Divin mengatakan yang terpenting adalah memberikan dukungan mental. \"Terlebih pemain kita yang sekarang ini diisi anak-anak kelas 10 dan 11, mereka baru tampil pertama kali di Honda DBL,\" bebernya. Sedangkan SMAN 10 Bandarlampung diisi pemain yang sudah berpengalaman. Empat pemain sudah pernah tampil di Honda DBL 2019. Saat ini, dirinya mempelajari permainan Smandasa dari menyaksikan langsung penampilan pertama mereka dan juga mempelajarinya melalui video yang menjadi tolok ukur permainannya. \"Yang pasti SMA 10 itu kuat, tembakan pemainnya juga bagus-bagus. Dan mental pemainnya bagus karena mereka sudah siap menghadapi DBL ini,\" kata Divin. Asisten pelatih Smanila M. Alan Saputra menambahkan, pihaknya optimistis bisa mengalahkan sang finalis. \"Kita sudah pelajari titik kekuatan dan kelemahan mereka. Kita optimis bisa,\" tandasnya. (nca/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: