Iklan Bos Aca Header Detail

Antisipasi DBD, Puskesmas Terapkan PE-PSN

Antisipasi DBD, Puskesmas Terapkan PE-PSN

radarlampung.co.id – Petugas UPT Puskesmas Rawat Inap (PRI) Kenali, Kecamatan Belalau, Lampung Barat melakukan kegiatan terpadu berupa inspeksi lingkungan dalam rangka pemberantasan sarang nyambuk (PSN). Sekaligus penyelidikan epidemologi (PE) pasca adanya warga yang terkena demam berdarah dengue (DBD) di Pekon Kenali.

Berdasar hasil PE, petugas tidak menemukan jentik maupun nyamuk Aedes Aegypti. Pemeriksaan telah dilakukan di rumah dan lingkungan sekitar. Diperkirakan DBD berasal dari luar daerah.

Kepala PRI Kenali Romaita menjelaskan, terkait adanya satu pasien yang terserang DBD, pihaknya masih melakukan observasi dalam satu pekan ini. Apabila penderita bertambah, maka akan dilakukan fooging.

“Dari hasil PE yang kami lakukan di rumah maupun lingkungan pasien DBD tersebut, tidak ditemumkan jentik. Namun dalam satu pekan ini kami tetap melakukan observasi. Apabila (penderita) bertambah, akan kita lakukan fooging,” sebut Romaita.

Selain itu, dalam upaya mengantisitasi DBD, pihaknya mencanangkan program Jumat Sehat. Salah satu sasaran kegiatan adalah dengan melakukan PSN. Kemudian memberikan pemahaman tentang ciri nyamuk Aedes Aygepty. (edi/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: