Iklan Bos Aca Header Detail

Kemendikbud Minta Pemda Dukung Pelaksanaan Sekolah Penggerak

Kemendikbud Minta Pemda Dukung Pelaksanaan Sekolah Penggerak

RADARLAMPUNG.CO.ID-Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) meluncurkan Sekolah Penggerak pada Senin (1/2). Sementara daerah, diminta mendukung program tersebut. Hal ini disampaikan Kabid Pembinaan Ketenagaan Disdikbud Lampung Linda Panhety mengatakan program ini merupakan melanjutkan program selanjutnya. Di mana program ini akan dilakukan selama tiga tahun kedepan. \" Untuk programnya ini melanjutkan program sebelumnya, dan dikasih waktu 3 tahun untuk melakukan program ini. Bentuk program nya didaerah itu menjadikan sekolah itu sekolah penggerak, jadi sampai 2024 nanti,\" jelas Linda yang ditemui di Kantornya. Untuk target pertama tahun ini, Kemendikbud menarget kan 2500 menjadi sekolah penggerak. Kemudian tahun berikutnya 10 ribu sekolah dan di tahun 2023 20 ribu sekolah dan terus bertambah. \"Artinya setiap tahun bertambah sekolah penggeraknya. Sekolah penggerak ini nantinya kepseknya akan diberikan latihan untuk melaksanakan program sekolah penggerak ini,\" jelasnya. Dengan tujuan, ingin menjadikan sekolah ini contoh baik supaya SDM meningkat, siswa/i bisa belajar mandiri, kemajuan informasi teknologi semakin besar, kreatifitas nya. \" Tapi untuk tahun ini 2500 untuk semua Jenjang seluruh Indonesia targetnya. Makanya mereka sudah minta dukungan provinsi untuk mendukung kegiatan ini, Pusat meminta daerah buat regulasi, anggaran dan MOU. Masih persiapan sementara untuk kuota Lampung belum tahu,\" jelasnya. (rma/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: