Kementrian Perindustrian Bimbing IKM Keripik Pisang Lampung Agar Bisa Ekspor

Kementrian Perindustrian Bimbing IKM Keripik Pisang Lampung Agar Bisa Ekspor

radarlampung.co.id – Kementrian Perindustrian bekerja sama dengan Dinas Perindustrian Provinsi Lampung  menggelar acara dengan tema “ Bimbingan Tekhnis GMP/HACCP dan Kemasan Keripik Pisang di Lampung” Selasa (24/9) , Acara Berlangsung sejak pukul 8.00 Wib sampai dengan pukul 17.00 wib di  lt 2 ruang Dragon II Hotel Horison Bandarlampung. Acara yang akan  berlangsung 4 hari ini dihadiri 21 Pengusaha Industri Kecil Menengah (IKM) Keripik pisang dari Bandarlampung, Pesawaran,dan Pringsewu. Hadir sebagai pemateri Drs. Tri Suyarto, Apt. selaku PLT Kepala Badan POM yang mensosialisikan tentang Prosedur Perolehan Izin Edar , dan Syamsul Rizal, M. Si dari LPOM MUI mensosialisasikan tentang Prosedur Sertifikasi Halal Produk Industri Makanan dan Minuman. Ir. Sri Yunianti, M. Si. Selaku Direktur IKM Pangan, Barang dari Kayu dan Furniture Kementrian Perindustrian  yang diwakili Ir. Nurtjahjani dwi sukmawati,M.M.selaku Kasubdit Direktorat Jenderal Ikma kementrian perindustrian, mengatakan, bimtek bertujuan meningkatkan daya saing keripik pisang di Lampung. Menurutnya, keripik pisang Lampung telah menjadi ikon provinsi Sai Bumi Ruwa Jurai. Melihat potensi tersebut Kementerian Perindustrian berniat meningkatkan mutu dan produksi yang baik di sector pangan ini agar bisa ekspor ke luar negeri. “ Kewajiban kami meningkatkan IKM pangan, kita harus terus membuka pasar ekspor , jangan puas dan terpaku di distribusi nasional saja ,oleh karenanya kami hadir dalam bimtek ini agar produk makanan lampung khususnya keripik pisang dapat tembus ekspor mancanegara dan para pelaku ikm diharapkan mengikuti arahan karena  dari segi mutu sangat ketat”, ujarnya. Kepala Dinas Perindustrian Provinsi Lampung , Mulyadi irsan diwakili Maryani Kabid Industri Agro Dinas Perindustrian Prov Lampung menambahkan, dalam ekspor keripik pisang memang sedang vakum saat ini di Lampung. “Ada beberapa hal yang perlu dibenahi dari para IKM yang potensi Ekspor mulai dari Kasabnya (usahanya), Good Manufacturing Practicenya (GMP ), Sanitasinya sampai dengan dapur produksinya harus memenuhi standar agar tercipta output yang baik”, ujar Maryani. Selain menggelar acara di Hotel Kementrian Perindustrian bersama Dinas Perindustrian Provinsi Lampung akan terjun langsung ke tempat produsen pada 26 September di salah satu pengusaha keripik yaitu “ Keripik Sinta” yang berlokasi di Jl. Pagar Alam, Segala Mider, Gang PU  Tanjungkarang Barat, Bandarlampung. (cw1/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: