Tak Hanya Disiplin, ASN Tubaba Juga Diminta Latihan PBB
radarlampung.co.id-Disiplin Aparatur Sipil Negara (ASN) jadi perhatian Pemkab Tulangbawang Barat (Tubaba). Tidak hanya terkait absensi dan disiplin berpakaian, kemampuan pegawai dalam hal baris-berbaris seperti dalam upacara ataupun apel rutin juga juga menjadi perhatian khusus. Buktinya, Pemkab Tubaba hari ini mengadakan Pelatihan Baris Berbaris (PBB). Kegiatan ini dilaksanakan di Halaman Kantor Pemkab, Rabu (27/2) mulai pukul 07.30 WIB. Dari keterangan pada agenda tersebut, kegiatan diikuti para Kepala OPD dan para pejabat eselon III tersebut dikomandoi Sekkab Tubaba, Herwan Sahri, SH. M.AP, selaku Pembina Utama Kepegawaian di kalangan ASN. \"Pelatihan itu hanya bagi seluruh pejabat eselon III. Tapi tidak menutup kemungkinan kepala OPD juga,\" ungkap Fajril Hikmah, SH, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Tubaba. Menurutnya, pelatihan PBB dilakukan untuk meningkatkan kemampuan baris-berbaris, khususnya para pejabat dalam struktur pemerintahan.\"Pimpinan berharap dengan adanya pelatihan ini, kedisiplinan dan kemampuan baris-berbaris di kalangan pejabat akan menjadi lebih baik lagi. Untuk instruktur atau pelatihnya langsung dari TNI,\" tutupnya. (fei/rnn/wdi).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: