KNPI Bandarlampung Bagikan 1.000 Masker dan Antiseptik

KNPI Bandarlampung Bagikan 1.000 Masker dan Antiseptik

radarlampung.co.id - DPD KNPI Kota Bandarlampung membuat gerakan dalam memutus penyebaran wabah Covid-19. Organisasi kepemudaan ini membagikan 1.000 masker dan atiseptik kepada masyarakat kota Bandarlampung.

Ketua Umum DPD KNPI Kota Bandarlampung, Iqbal Ardiansyah mengatakan, titik-titik yang dikunjungi yakni pasar tradisional, swalayan dan tempat-tempat keramaian lainnya.

\"Pasar, swalan serta mall-mall maupun tempat-tempat pusat perbelanjaan lainnya adalah wilayah urgent, masyarakat akan tetap melakukan aktivitas di sana untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, maka kondisi ditempat tersebut harus benar-benar steril,\" katanya saat mengawal pembagian di Pasar Bambu Kuning Center, Kamis (26/3).

Dari pantauan, KNPI Bandarlapung melakukan pembagian masker, antiseptik dan selebaran informasi kesehatan tentang Covid-19, yakni Pasar Perumnas Wayhalim, Pasar Tani Kemiling, Pasar Bambu Kuning Center dan Pasar Ramayana Karang. (apr/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: