Tambah 99 Kasus Positif Covid-19 di Lambar, Terbanyak Dari Pagardewa

Tambah 99 Kasus Positif Covid-19 di Lambar, Terbanyak Dari Pagardewa

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dalam dua hari, sejak Senin (19/7), Satgas Penanganan Covid-19 Lampung Barat merilis penambahan 99 kasus dan lima meninggal. Satgas Penanganan Covid-19 Lambar Bidang Komunikasi Publik Erna Yanti mengungkapkan, dari penambahan tersebut, 76 kasus berdasar rilis provinsi, Senin (19/7). Kemudian 23 kasus dirilis Selasa (20/7). ā€¯Rinciannya, dari Kecamatan Pagardewa sebanyak 36 kasus, Batubrak 26 kasus, Batuketulis 16 kasus, Waytenong sembilan kasus, Sukau delapan kasus, dan Kecamatan Balikbukit empat kasus,\" kata Erna Yanti. Erna merincikan, untuk kasus di Pagardewa, 18 di antaranya hasil tracing. Anak salah satu pasien sempat melakukan perjalanan ke Blora. Kemudian ada yang membantu masak untuk persiapan takziah, pulang dari Magelang, menunggu suami di rumah sakit, berkumpul dengan klub motor dan menghadiri pesta. Dari Kecamatan Waytenong, satu kasus meninggal dunia. Batuketulis, 14 di antaranya hasil tracing dan satu dirawat di RS Medika. Lalu Kecamatan Batubrak, 23 hasil tracing, satu sering melakukan perjalanan dan memiliki mobilitas tinggi. Selanjutnya untuk 23 kasus yang dirilis Selasa, dari Kecamatan Sukau ada tujuh kasus. Satu orang dirawat di RSUDAU, satu tenaga kesehatan yang sering mengikuti pemakaman dan baru pulang dari perjalanan hingga menjenguk tetangga sakit. Kemudian di Kecamatan Pagardewa, satu kasus meninggal dunia dan Waytenong, delapan kasus hasil tracing. Erna mengungkapkan, dengan penambahan tersebut, total dari tahun 2020 tercatat 1.617 kasus. \"Rinciannya 69 kasus kematian, 540 sedang menjalani isolasi dalam pantauan tenaga kesehatan dan 1.008 lainnya sudah dinyatakan sehat atau sembuh,\" sebut dia. (nop/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: