Kodim 0429 Lamtim Gelar Serbuan Vaksinasi di 4 Titik

Kodim 0429 Lamtim Gelar Serbuan Vaksinasi di 4 Titik

Radarlampung.co.id - Kodim 0429 Lampung Timur menggelar vaksinasi masal, Jumat (17/9). Kegiatan yang merupakan rangkaian serbuan vaksinasi tahap 1 itu digelar di 4 titik. Masing-masing, di Kecamatan Labuhan Ratu, Raman Utara, Labuhan Maringgai dan Jabung. Komandan Kodim 0429 Lamtim Letkol M. Darwis menjelaskan, serbuan vaksinasi itu dilaksanakan dalam rangka mendukung program pemerintah dalam upaya percepatan penanggulangan dan pencegahan penyebaran Covid-19. \"Kegiatan serbuan vaksinasi ini,  Kodim 0429 melalui Koramil dan jajaranya terus bersinergi dan bekerjasama dengan tenaga kesehatan di tiap wilayah,\" jelasnya. Harapannya, melalui vaksinasi dapat mempercepat terbentuknya kekebalan kelompok (herd immunity) masyarakat yang memiliki sistem imun tubuh yang baik. \"Tentunya dengan tetap disiplin protokol kesehatan secara ketat walaupun sudah divaksinasi,” imbuhnya. Sementara Pasiops Kodim 0429/Lamtim Lettu Inf. M. Syadri menjelaskan, mekanisme waktu pelaksanaan vaksinasi diatur masing-masing Koramil. \"Silahkan masing-masing Koramil berkoordinasi dengan pihak Puskesmas untuk mengatur waktu pelaksanaan vaksinasi, karena jumlah Puskesmas di tiap Koramil tidak sama sehingga kegiatan berjalan lancar sesuai dengan harapan, yang terpenting tetap mengedepankan protokol kesehatan,\" terangnya. Menurutnya, jumlah vaksin yang diterima kali ini dari Dinas Kesehatan Provinsi Lampung sebanyak 1.900 dosis. \"Sampai saat ini,  Kodim 0429/Lamtim sudah melaksanakan vaksinasi terhadap 9.300 sasaran,\" terangnya. (wid/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: