Terancam Molor dari Target, Pembebasan Lahan Fly Over Jl. Abdul Haq-Komarudin Ternyata Belum Rampung

Terancam Molor dari Target, Pembebasan Lahan Fly Over Jl. Abdul Haq-Komarudin Ternyata Belum Rampung

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pembangunan fly over Jl. Kapten Abdul Haq – Jl. Komarudin diprediksi tak akan rampung tahun ini. Ada beberapa masalah di lapangan yang cukup bikin terhambat. Ketua Pelaksana Pembangunan fly over PT Bina Mulya Lampung Tarno mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan pembangunan tahap 1. Tahap satu ini yakni berupa pelebaran badan jalan dan abutment. \"Masih dalam proses pelebaran bahu jalan. Kini sedang pembangunan bawah jembatan yang terletak pada kedua ujung pilar (abutment) yang masih dalam tahap LK (lantai kerja) yang baru saja selesai dibor,\" katanya kepada Radar Lampung saat ditemui di lokasi kerja, Rabu (21/8). Menurutnya, ada beberapa kendala yang mereka alami. Yakni, masih adanya tiang listrik (gardu) yang seharusnya segera dipindahkan, selain itu beberapa tiang dan kabal milik perusahaan listrik dan telekomunikasi yang juga belum dipindah. \"Pada p1 sudah selesai dibor tapi pada tahap p2 masih belum, karena masih ada kendala tiang listrik yang belum dipindahkan. Untuk p3 baru sampai 5 titik, dimana rencananya harus ada 16 titik. Sedangkan pada p4 sudah selesai pengeboran, tinggal tunggu waktu untuk mengerjakan penggalian,\" jelasnya. Selain itu, pada abutment II sudah selesai hanya tinggal penggalian, untuk saat ini proses pengerjaan kurang lebih sudah 15%. Target penyelesaian untuk abutment I pada tahun baru. Namun harus tetap memperhatikan kendala alam yang bisa saja membuat proses pengerjaan terhambat. Tarno mengungkapkan, terkait pembebasan lahan di Jalan Abdul Haq masih banyak yang belum rampung, sehingga menjadi kendala dalam melakukan pelebaran badan jalan. Sedangkan pada Jalan Komarudin telah rampung 100 persen. \"Tugas pembebasan lahan adalah pemerintah,\" imbuhnya. Padahal menurut informasi flyover ditarget rampung pada akhir Desember 2019. Begitu pula dengan flyover Jl. Untung Suropati-RA Basyid yang juga tengah dikerjakan PT Jais Maju Bersama (PT JMB). Berdasarkan pantauan, pembangunan flyover Jl. Untung Suropati-RA Basyid telah menyelesaikan tiang pancang dan tengah menyelesaikan landasan untuk kedua abutment. Namun, sayangnya terlihat pembanguanan keduanya terbilang cukup terbuka untuk publik, tidak menggunakan pembatas yang tinggi di sekeliling pembangunan. Padahal lokasi pembangunan padat penduduk. Selain itu, keluhan warga mengeluh terkait tidak adanya penerangan untuk malam hari. Selain itu, tidak adanya rambu-rambu petunjuk arah. Pengerjaan proyek flyover Jalan Kapten Abdul Haq-Komarudin dikerjakan PT Bina Mulya Lampung. Berdasarkan website LPSE Bandarlampung nilai proyek tersebut sebesar Rp35 miliar. Sedangkan pembangunan flyover yang menghubungkan Jalan Untung Suropati-Jalan RA Basyid menelan APBD sekitar Rp37 miliar. (apr/sur) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: