KPU Waykanan Pleno Daftar Pemilih

KPU Waykanan Pleno Daftar Pemilih

RADARLAMPUNG.CO.ID-KPU Kabupaten Way Kanan melakukan rapat pleno daftar pemilih berkelanjutan tahun 2021 di aula Nuwa Demokrasi Kamis (4/2). Rapat pleno dipimpin ketua KPU Way Kanan Refki Darmawan, anggota KPU Doan Endedi, Tri Sudarto, Noprisyah Haryanto, anggota Bawaslu Nurhayati dan Kepala dinas kependudukan dan pencatatan sipil Drs.H.Paryanto.\"Pemutakhiran data pemilih berkelanjutan itu  merupakan amanat Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang pemilu bahwa KPU Kabupaten Kota berkewajiban melaksanakan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan dengan mempertimbangkan data kependudukan sesuai peraturan perundang-undangan. Dalam pelaksanaan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan tentunya KPU Kabupaten Way Kanan bekerjasama lintas sektor dengan instansi terkait yang membidangi kependudukan yaitu dinas Dukcapil, Lapas Way Kanan, Polres Way Kanan, Kodim 0727 dan instansi lainnya dalam rangka mendukung pemutakhiran data pemilih sesuai ketentuan perundang-undangan.\".tegas Refki.Dharmawan. Diterangkan bahwa hasil pemutakhiran data pemilih berkelanjutan diperoleh data jumlah pemilih sebanyak 165 pemilih baru, sebanyak  429 Pemilih tidak memenuhi syarat &  Total DPB sebanyak 322, 804. (sah/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: