Iklan Bos Aca Header Detail

Termuda 25 Tahun, Tertua 59 Tahun 

Termuda 25 Tahun, Tertua 59 Tahun 

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dari 35 anggota DPRD Mesuji yang dilantik hari ini (20/8), politisi Nasdem, Muhammad Jody Saputra menjadi anggota DPRD termuda di Mesuji dengan usia 25 tahun. Sedangkan anggota DPRD tertua adalah politisi partai Hanura Hermando dengan usia 59 tahun. Kepada Radar Lampung usai pelantikan Muhammad Jody Saputra mengatakan saat ini dirinya merasa bahagia dan bersyukur karena terpilih dan bisa menjadi yang paling muda dari semua yg dilantik ini. Pemuda asli Mesuji yang merupakan lulusan Fakultas Ekonomi Universitas Sriwijaya (UNSRI) Sumatera Selatan, ini menyatakan akan memaksimalkan masa muda untuk kemajuan daerah Ya, dirinya akan berusaha menyalurkan aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat. Sementara Hermando mengatakan dirinya siap bekerja. Ia berjanji akan memegang amanah dengan baik dan bekerja dengan profesional serta menyerap berbagai aspirasi dari masyarakat Mesuji. \"Doakan saja semoga kami semua dapat memegang amanah rakyat sampai lima tahun kedepan. Saya akan kerja terus secara profesional dan penuh totalitas,\" ujar dia. Dari 35 nama caleg yang ditetapkan oleh KPU Mesuji, Partai Nasdem masih mendominasi perolehan kursi DPRD Mesuji dengan 10 kursi. Di posisi kedua bertengger partai PKB (5 kursi), serta PDI-P (4 kursi), partai Golkar (4 kursi), serta Gerindra (4 kursi). Selanjutnya Partai Partai Amanat Nasional (PAN) mendapatkan 3 kursi. Disusul Partai Demokrat (2 kursi), PPP (1 kursi), partai Hanura (1 kursi), dan Perindo (1 kursi). (muk/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: