Iklan Bos Aca Header Detail

Terobosan Baru, SMPN 33 Bandarlampung Gunakan Absensi dengan Cara Barcode

Terobosan Baru, SMPN 33 Bandarlampung Gunakan Absensi dengan Cara Barcode

RADARLAMPUNG CO.ID - SMP Negeri 33 Bandarlampung mulai menerapkan terobosan baru mengenai absensi barcode berbasis web untuk pendidik dan tenaga kependidikan. Hal tersebut guna memudahkan memantau tingkat kehadiran guru maupun tenaga kependidikan. Kepala SMP Negeri 33 Bandarlampung, Muhammad Yusri menjelaskan, mulai awal November, di SMP Negeri 33 mulai menerapkan aplikasi absensi berbasis barcode untuk memperkuat absensi sidik jari sebelumnya. “Absensi dengan bercode ini berlaku bagi guru dan karyawan di sini. Mereka yang melakukan ini saat hadir dan meninggalkan sekolah pada pagi dan sore hari. Termasuk saat hendak izin sekolah,” kata Yusri, Jumat (15/11). Ia menjelaskan, sistem aplikasi absensi barcode tersebut akan terhubung dengan jaringan komputer secara realtime. Sehingga, nantinya akan terlihat waktu absensi dari masing-masing karyawan SMP N 33 Bandarlampung. \"Jadi sistem ini otomatis menyimpan data absensi, dari daftar hadir hingga verifikasi data,\" imbuhnya. Ia menambahkan, untuk menggunakan absensi barcode tersebut dengan membuka aplikasi tertentu melalui smartphone, dan dipindai ke barcode yang berada di dinding sekolah. \"Absensi ini memudahkan sekolah untuk memantau kehadiran serta kepulangan guru maupun tenaga kependidikan. Jadi sistem ini cukup memudahkan kita untuk memantaunya,\" pungkasnya. (rur/ang)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: