KUR UMKM di Mesuji Banyak Diminati

KUR UMKM di Mesuji Banyak Diminati

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mesuji menargetkan capaian Kredit Usaha Rakyat (KUR) mencapai Rp350 miliar. Kepala Bagain Ekonomi Pembangunan (Kabag Ekobang) Sekretariat Daerah pemerintah Kabupaten Mesuji, Arif Arianto mengatakan, Target tahun 2022 ini, lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya. Yakni mencapai Rp 350 miliar. Sedangkan untuk tahun 2021, Pemkab Mesuji juga telah melampaui target hingga menembus angka di Rp289 miliar. \"Kami sangat optimis dapat mencapai target tahun 2022 ini. Karena permodalan dalam bentuk KUR ini sangat dibutuhkan bagi masyarakat,\" Ungkap Arif, Rabu (2/1). Selain itu, persyaratan yang relatif mudah dan suku bunga yang rendah, membuat pinjaman KUR sangat diminati masyarakat. \"Kita lihat trentnya bahwa KUR ini menjadi idola masyarakat untuk mengembangkan usaha mikro,\" Ujarnya. Lebih lanjut, Arif menuturkan bahwa hal lain yang membuatnya yakin capaian KUR tersebut dapat terwujud, karena banyak sektor lain yang belum dioptimalkan dalam pemanfaatan KUR. \"Seperti sektor perdagangan, produksi, hingga rumah makan. Untuk tahun lalu memang kita memaksimalkan potensi di sektor pertanian,\" pungkasnya. (muk/yud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: