Lamtim Peringati Hari Pahlawan Secara Virtual

Lamtim Peringati Hari Pahlawan Secara Virtual

Radarlampung.co.id - Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pada peringatan Hari Pahlawan tahun 2021 ini, Pemerintah Kabupaten Lampung Timur tidak menggelar upacara dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Dharma Nusantara Sukadana. Namun, peringatan Hari Pahlawan dilaksanakan secara virtual dengan menyaksikan ziarah nasional yang dilaksanakan Presiden RI Joko Widodo di Taman Makam Pahlawan Kalibata. Hadir dalam peringatan upacara ziarah nasional secara virtual yang dilaksanakan di Aula Utama Sekretariat Kabupaten Lamtim itu, Bupati M. Dawam Rahardjo dan jajaran Forkopimda. Usai mengikuti upacara ziarah nasional secara virtual, M. Dawam Rahardjo mengungkapkan, di masa pandemi Covid-19 ini, Pemkab tidak menggelar upacara ziarah nasional. Hal ini, sebagai tindak lanjut edaran dari pemerintah pusat guna mencegah penyebaran Covid-19. Kendati demikian, M. Dawam berharap peringatan Hari Pahlawan menjadi momentum bagi pemerintah daerah untuk menghargai jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Republik Indonesia. \"Ini menjadi momentum bagi generasi penerus untuk melanjutkan perjuangan yang dirintis para pahlawan,\" pesan M. Dawam didampingi Wakil Bupati Azwarhadi, Dandim 0429 Letkol M. Darwis, Kapolres AKBP Zaky Alkazar Nasution, dan Kajari Ariyana Yuliastuty. (wid/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: