Lamtim Raih Penghargaan KLA

Lamtim Raih Penghargaan KLA

RADARLAMPUNG.CO.ID - Komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Timur dalam memberikan dukungan terhadap pemenuhan hak anak mendapat apresiasi dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA). Apresiasi itu berupa penghargaan sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA) tahun 2021. Penyerahan penghargaan itu dilaksanakan melalui zoom meeting di Aula Sekretariat Kabupaten Lamtim, Kamis (29/7). Hadir dalam zoom meeting tersebut Waki Bupati Lamtim Azwar Hadi, Sekretaris Kabupaten M. Jusuf, Kadis PPPA Rita Witriati, dan sejumlah kepala organisasi perangkat daerah. Dalam sambutannya Menteri PPPA I Gusti Ayu Bintang Darmawati menjelaskan, penghargaan KLA diberikan kepada daerah yang memiliki komitmen tinggi dalam memberikan dukungan penuh dalam pemenuhan hak-hak khusus anak. Pemberian penghargaan itu juga telah melalui proses evaluasi yang dilakukan oleh tim dari Kementrian PPPA. Sementara Wakil Bupati Lamtim Azwar Hadi menyatakan, penghargaan itu merupakan prestasi yang membanggakan bagi masyarakat Bumi Tuwah Bepadan. \"Terimakasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras hingga Lamtim meraih prestasi yang membanggakan ini,\" ujar Azwar. Azwar berharap, penghargaan KLA itu menjadi motifasi untuk meningkatkan komitmen terhadap pemenuhan hak anak. (wid/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: