Bandarlampung Mulai Vaksin Anak Usia 6-11 Tahun, Wali Kota: Guru Harus Gencar Sosialisasi
RADARLAMPUNG.CO.ID - Vakisnasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun, hari ini (20/12) serentak dilakukan di Bandarlampung. Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana pun keliling meninjau proses vaksinasi ke beberapa sekolah. Terpantau, orang nomor satu di Kota Tapis Berseri itu meninjau sentral vaksinasi anak usia 6-11 tahun di SD Al-Azhar Perumnas Way Halim, SDS Wellington School, SDS Franaiakus I, dan SD Pelita Bangsa. Tampak, anak-anak yang divaksin didampingi oleh orang tuanya mengantri menunggu giliran. Sebab, tempat vaksinasi diikuti beberapa sekolah, contoh di SD Pelita Bangsa, selain siswa/i nya ada juga dari SD lain seperti SDN I Palapa yang ikut vaksinasi. Eva menuturkan bahwa vaksinasi anak ini berlangsung di 20 kecamatan dan 31 puskesmas. Dirinya meminta kepada guru untuk pro aktif memberikan informasi kepada wali murid. Dirinya juga berharap kepada wali murid bagi anaknya yang belum divaksin Covid-19 informasikan ke kita. \"Target kita Desember semua anak usia 6-11 tahun sebanyak 180 ribu bisa divaksin semua,\" ujarnya, Senin (20/12). Ia pun meminta kepada kepala sekolah dan guru untuk dapat memberi informasi dan penjelasan kepada wali murid yang tidak mengizinkan anaknya divaksinasi Covid-19. \"Kita harus berikan arahan dan masukan dengan didampingi oleh dokter puskesmas,\" ungkapnya. Mantan anggota DPRD Lampung itu juga mengungkapkan bahwa pada Februari mendatang pembelajaran tatap muka (PTM) SD dan SMP sudah dapat dilakukan secara penuh, baik kelas 1-6 maupun kelas 7-9. \"Kita melihat keadaan anak-anak kita insyaAllah Kota Bandarlampung mencapai 100 persen pemberian vaksinasi kepada seluruh warga masyarakat. Juga semua anak-anak yang ada di Bandarlampung,\" tuturnya. Tentu, kata dia, target tersebut tercapai berkat partisipasi semua pihak, baik Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Bandarlampung, Forkopimda, seluruh masyarakat, dan sekolah-sekolah. \"Kolaborasi yang bagus ini dan alhamdulilah anak-anak tidak ada yang nangis,\" ungkapnya. Bahkan, Eva mengaku antusias anak-anak mengikuti vaksinasi Covid-19 sangat baik. \"Tidak ada yang nangis ini luar biasa. Ini prestasi Bandarlampung dan kita berharap sekali lagi kepada seluruh wali murid ayo kita berikan informasi kepada seluruh masyarakat bagi yang anak-anak sudah divaksin, beritahu bahwa vaksinasi aman,\" terangnya. Vaksinasi Covid-19, tambahnya, merupakan ikhtiar terakhir menghadapi Covid-19 setelah menerapkan protokol kesehatan. \"Vaksinasi masal anak ini kita lakukan sampai Kamis, nanti Jumat kita lakukan door to door,\" ungkapnya. Sementara, Lulu salah satu wali murid mengaku senang anaknya telah divaksin Covid-19, terlebih sekolah menyediakan tempat vaksinasi sehingga tidak perlu mencari lagi tempat vaksin. Ia pun, mengakui awalnya takut untuk divaksin. Namun, karena ikhtiar agar semuanya sehat, ia mengizinkan anaknya untuk divaksin. (pip/sur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: