Bangkitkan Kreativitas Perajin di Masa Pandemi
RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketua Dekranasda Pesisir Barat Hj. Septi menghadiri workshop UMKM bertajuk UMKM Tetap Eksis di Saat Krisis, di Mahan Agung, Jumat (30/4). Kegiatan yang bertujuan membangun semangat para perajin dan UMKM tersebut menghadirkan Entrepreneur Mentor & Founder IKAT Indonesia Didiet Maulana. Kegiatan ini sekaligus membangkitkan aktifitas ekonomi kreatif yang berbasis pengembangan warisan budaya Lampung. Diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan kemandirian para perajin. Septi mengatakan, meski pandemi memberikan dampak di seluruh sektor, termasuk para perajin, namun dirinya harus terus memberikan semangat para perajin untuk tetap bangkit. \"Mari kita ubah tantangan ini menjadi peluang. Kuncinya, lakukan adaptasi bisnis dan usaha, digitalisasi dan inovasi produk,\" tegas Septi. (cyi/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: