Lari ke Sumsel, Kawanan Perampok Rumah Ini Berhasil Diamankan

Lari ke Sumsel, Kawanan Perampok Rumah Ini Berhasil Diamankan

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pasca beberapa pekan dicari Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Lampung, kawanan perampok yang beraksi di salah satu rumah di Perumahan Kedamaian, Kec. Kedamaian, Bandarlampung, diringkus di Sumatera Selatan. Mereka yakni: AS (34) dan N (24). Keduanya diringkus Subdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Lampung, di wilayah Ogan Ilir, Sumatera Selatan. \"Penangkapannya juga di-backup Polres Ogan Ilir,\" kata Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Lampung, Kombes Pol Muslimin Ahmad, Selasa (2/2). Dirreskrimum menambahkan, beberapa barang bukti yang turut diamankan antara lain, sepeda motor, mobil, jam tangan, dan sejumlah barang curian. \"Kini masih dilakukan pengembangan lebih lanjut,\" katanya. Untuk diketahui, aksi pencurian dialami Yuli Susanti (48), warga Perumahan Kedamaian Indah, Jalan Putri Balau, Kelurahan Kedamaian, Kecamatan Kedamaian, Bandar Lampung, Selasa (12/1) lalu. Akibat kejadian itu, korban kehilangan 50 gram emas berbentuk perhiasaan, 250 gram emas batangan, 7 BPKB Mobil, mata uang Dollar Singapura yang nilainya mencapai Rp5 juta, logam mulia sekitar 300 gram, ratusan cincin batu akik koleksi, serta empat sertifikat tanah dan rumah. (ang/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: