Layanan Bagus dan Miliki MPP, Bupati Winarti Diberi Anjungan Dukcapil oleh Mendagri

Layanan Bagus dan Miliki MPP, Bupati Winarti Diberi Anjungan Dukcapil oleh Mendagri

RADARLAMPUNG.CO.ID - Layanan kependudukan dan pencatatan sipil (Dukcapil) Pemkab Tulangbawang di bawah kepemimpinan Bupati Winarti mendapat apresiasi dari Kementerian Dalam Negeri. Melalui Direktur Jenderal (Dirjen) Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Zudan Arif Fakrulloh, Mendagri Tito Karnavian memberikan hadiah satu unit anjungan dukcapil untuk Kabupaten Tulangbawang. Selain karena layanannya bagus, alasan Mendagri memberikan anjungan dukcapil karena Kabupaten Tulangbawang memiliki satu-satunya Mal Pelayanan Publik (MPP) di Lampung. \"Karena layanan di sini bagus dan memiliki satu-satunya MPP di Lampung, Bapak Mendagri berkenan memberikan hadiah satu anjungan dukcapil mandiri untuk Kabupaten Tulangbawang,\" kata Zudan saat berkunjung ke MPP Tulangbawang melihat layanan dukcapil. Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM) merupakan sebuah mesin yang digunakan untuk mencetak dokumen administrasi kependudukan. ADM dikenal sebagai salah satu terobosan inovasi pelayanan publik Ditjen Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendagri yang diakui sebagai salah satu inovasi yang memudahkan masyarakat memproses dokumen kependudukannya tanpa berbelit-belit dan dipersulit. Keberadaan mesin anjungan dukcapil mandiri ini sendiri dapat mempermudah pelayanan bagi masyarakat. Atas diberikannya hadiah ini, Zudan meminta Bupati Winarti beserta jajaran untuk menyiapkan tempat dan lokasinya. \"Segera kita kirim dari Jakarta,\" ungkapnya. Sementara itu, Bupati Tulangbawang Winarti bersyukur atas hadiah anjungan dukcapil tersebut. Winarti mengaku senang dan mengucapkan terimakasih kepada Mendagri dan Ditjen Dukcapil. \"Alhamdulillah anjungan dukcapil mandiri ini akan digunakan untuk meningkatkan pelayanan agar lebih optimal lagi kedepannya,\" kata Winarti, Jumat (15/4). Menurutnya, masyarakat memiliki hak untuk mendapatkan pelayanan yang prima, lebih cepat dan tepat. \"Ini bentuk dukungan pemerintah pusat kepada Kabupaten Tulangbawang,\" tutupnya. (nal/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: