Bangun Tuba, Winarti Belum Ingin Ngutang

Bangun Tuba, Winarti Belum Ingin Ngutang

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulangbawang (Tuba) belum ingin meminjam uang pada pihak ketiga untuk pembangunan di Sai Bumi Nengah Nyappur. Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Tulangbawang (Tuba) Winarti saat meresmikan taman tugu ikan jelabat dan udang windu secara virtual di rumah dinas jabatan bupati, Selasa (22/12). Menurut Bupati, meminjam uang untuk pembangunan kepada pihak ketiga sesuai aturan diperbolehkan. Namun, ia mengaku untuk saat ini belum ingin melakukannya. \"Kita bisa saja ngutang untuk melakukan pembangunan. Seperti contohnya di Bandarlampung, Tulangbawang Barat, dan lain-lain, itu diperbolehkan berdasarkan regulasi. Tapi untuk saat ini kami belum ingin,\" terang Winarti. Untuk merealisasikan 25 program bergerak melayani warga (BMW), Pemkab Tuba lanjut Bupati, lebih ingin mengandalkan APBD yang ada dan bersinergi dengan dana desa (DD) yang bersumber dari APBN. Selain itu, Pemkab Tuba juga lebih tertarik bekerjasama dengan pihak swasta dalam bentuk CSR, seperti pembangunan taman tugu ikan jelabat dan udang windu yang baru diresmikan. Tapi, pihaknya tidak memungkiri jika suatu saat nanti membutuhkan akan melakukan pinjaman kepada pihak ketiga. \"Sampai saat ini kita belum meminjam. Mungkin jika nanti ada rekomendasi dari teman-teman di sini untuk meminjam akan kita lakukan,\" tandasnya. (nal/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: