Listrik Padam, PLN Tanjungkarang Akui Layanan Premium Tak Jadi Jaminan
RADARLAMPUNG.CO.ID - Layanan Premium bagi pelanggan PT PLN (Persero) ternyata tidak menjadi jaminan kalau listrik akan terus hidup. Hal itu diungkapkan Manager Area Tanjungkarang PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung Agusta Yusuf.
\"Listrik yang dijamin tidak padam itu maksudnya bukan berarti langsung tidak padam sama sekali. Sewaktu-waktu bisa padam, karena jaringan kita itu banyak yang telanjang. Sehingga bisa disentuh pohon, binatang seperti tupai atau kukang yang sering manjat jaringan kita,\" ujarnya kepada Radar Lampung, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (12/8).
Terkait perbedaan antara layanan reguler dan premium, dirinya mengungkapkan kalau premium, pihaknya mendesain penyulang atau jaringan yang handal dan bisa digunakan peralatan tambahan dari dua penyulang atau dua sistem jaringan.
Dirinya mengakui bila terjadi pemadaman beberapa kali, memang akan dikenai finalty. \"Kalau terjadi pemadaman beberapa kali memang kita kena finalty, tapi bukan berarti nol padam, kita berusaha semaksimal mungkin tidak padam. Selama satu tahun itu, bisa saja dua atau tiga kali gangguan,\" ujarnya.
Terkait telah terjadinya pemadaman listrik di lingkungan Pemkot Bandarlampung, Agusta Yusuf menyampaikan permohonan maaf. Menurutnya, pemadaman terjadi lokal. Namun, pihaknya tidak mampu memastikan penyebab putusnya jaringan listrik yang terjadi lebih kurang satu jam.
\"Yang jelas Pemerintah Kota Bandarlampung sudah pelanggan premium, khususnya gedung layanan yang 12 lantai dengan daya 690 kPa melalui penandatangan MoU,\" ujarnya.
Lebih lanjut dirinya mengungkapkan, dirinya tidak mendapatkan sama sekali informasi adanya pemadaman. Namun, menurut informasi dari staf yang bertugas di lapangan, matinya arus listrik disebabkan oleh seekor tupai. (apr/sur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: