TK IT Fitrah Insani 1 Luluskan 43 Siswa

TK IT Fitrah Insani 1 Luluskan 43 Siswa

Radarlampung.co.id -  Acara perpisahan TK IT Fitrah Insani 1 diisi dengan pentas seni dan deklarasi Sekolah Ramah Anak. Acara berlangsung di sekolah setempat, jalan Pagar Alam gang Putra 1, Langkapura, Bandarlampung, Sabtu (27/4).

Kegiatan ini bertemakan bersama Al-Quranmembentuk generasi cerdas, kreatif dan berakhlak mulia diisi juga pemberian beberapa guru berprestasi di antaranya, guru bertanggung jawab, kreatif, disiplin, ramah dan tersenyum, berbagi, guru pandai bergambar dan mewarnai, guru pandai bercerita serta guru energik.

Kepala Bidang (Kabid) Paud Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Bandarlampung, Nurmansyah menyampaikan bahwa dari 80  TK, Fitrah Insani 1 adalah Sekolah Ramah Anak untuk mewujudkan kota Bandarlampung yang ramah anak.

Sementara itu, Kepala TK Fitrah Insani 1, Murniati menyampaikan bahwa untuk tahun ajaran 2018/2019 pihaknya meluluskan 43 anak. \"Sedikit ilmu yang kami berikan semoga bermanfaat dan bisa menjadi bekal untuk masa depannya,” ucapnya. (gie/kyd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: