Iklan Bos Aca Header Detail

Loekman: Apa yang Disampaikan Presiden Sudah Dilaksanakan

Loekman: Apa yang Disampaikan Presiden Sudah Dilaksanakan

radarlampung.co.id - Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto menyatakan sudah melaksanakan hal-hal sebagaimana yang disampaikan Presiden Joko Widodo dalam pidato kenegaraan, Jumat (16/8). \"Apa saja yang disampaikan presiden, sebetulnya di Lamteng sudah dilakukan. Terutama pemangkasan birokrasi perizinan-perizinan. Semua gratis, sesuai amanat presiden,\" kata Loekman. Pelayanan terbaik kepada masyarakat juga sudah dilakukan. Termasuk turun ke masyarakat. \"Jadi semua sudah dilakukan. Mudah-mudahan Lamteng semakin baik dan maju lagi ke depannya,\" sebut dia. Sementara Plt. Ketua DPRD Lamteng Febriyantoni berharap kerja sama antara eksekutif dan legislatif demi kemajuan kabupaten berjuluk Bumi Jurai Siwo Mego tersebut. \"Kerja sama antara eksekutif dan legislatif harus dijaga. Kerja sama ini bisa dilanjutkan rekan-rekan (anggota DPRD) yang akan segera dilantik, Senin (19/8),\" katanya. Febriyantoni juga meminta maaf kepada eksekutif dan legislatif jika dalam lima tahun ini ada kesalahan maupun kekhilafan. \"Tentunya lima tahun, banyak proses yang dilalui. Saya bersama rekan-rekan DPRD lainnya mohon maaf jika selama ini ada kesalahan. Tapi, sekali lagi, kita punya semangat yang sama agar Lamteng lebih baik lagi, maju, dan semakin berjaya,\" ungkapnya. (sya/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: