Iklan Bos Aca Header Detail

Lomba Kreasi Sekunyit di Pesbar

Lomba Kreasi Sekunyit di Pesbar

radarlampung.co.id - Berbagai kegiatan digelar dalam peringatan HUT Ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia di Pesisir Barat. Salah satunya Kreasi Sekunyit yang berlangsung di GSG Kecamatan Pesisir Tengah, Jumat (9/8). Kegiatan ini diikuti 25 kelompok yang mewakili organisasi perangkat daerah (OPD) di kabupaten itu. Sekunyit merupakan makanan khas Pesisir Barat yang biasanya dibuat pada acara-acara tertentu. Seperti ngejalang, syukuran dan khataman quran. Olahan makanan ini berbahan dasar ketan dicampur santan kelapa muda dan kunyit. Disajikan dengan intin yang terbuat dari kelapa muda dan gula aren. Ketua panitia penyelenggara Hasnul Aziz menyampaikan, kegiatan tersebut diselenggarakan untuk memeriahkan peringatan HUT Ke-74 Kemerdekaan RI. \"Diikuti 15 kelompok dari OPD di Pesisir Barat,\" kata Hasnul. Sementara Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal mengatakan, lomba kreasi Sekunyit ini merupakan salah satu upaya menjaga dan melestarikan adat budaya masyarakat Lampung. Khususnya di Pesisir Barat. \"Tujuannya agar generasi muda tetap mencintai dan melestarikan adat budaya,\" kata Agus. (try/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: