Iklan Bos Aca Header Detail

Tolong! Jembatan Lapuk Ancam Keselamatan Warga

Tolong! Jembatan Lapuk Ancam Keselamatan Warga

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kondisi jembatan gantung penghubung Pekon Tanjungraja dengan Tanjungjati, Kecamatan Cukuhbalak, Tanggamus kian memprihatinkan. Kerusakan infrastruktur tersebut mengancam keselamatan warga yang melintas. Pasalnya, jembatan sepanjang 20 meter yang terbuat dari papan itu kondisinya mulai lapuk termakan usia. \"Kondisi jembatan ini sudah memprihatinkan. Terutama bagian lantainya. Banyak yang sudah lapuk,\" ungkap Masda Masrur, salah seorang warga Cukuhbalak. Menurut dia, jembatan yang membentang di atas sungai Pertiwi tersebut setiap harinya ramai dilalui masyarakat. Jembatan ini juga satu-satunya alternatif menuju Pasar Pekon Tanjungraja. \"Bukan hanya masyarakat umum. Anak-anak sekolah juga menggunakan jembatan itu. Kami khawatir menelan korban,\" terangnya. Warga lainnya Solihin, yang setiap hari melintas mengaku khawatir dengan kondisi jembatan saat ini. Sebab selain bangunan pondasi yang sudah miring, lantai jembatan sudah tidak layak. “Masyarakat sudah beberapa kali gotong-royong memperbaiki lantai jembatan. Namun bangunan itu tidak maksimal. Kita khawatir jika air pasang, tanah di pinggir jembatan terus terkikis. Jembatan jelas tidak bisa difungsikan,” katanya. Dia berharap pemerintah segera memperbaiki jembatan tersebut. Sebab tidak menutup kemungkinan jembatan akan ambrol serta mengancam keselamatan pengendara yang melintas. Terpisah, Murni, warga Pekon Tanjungraja mengatakan, aparat pekon sudah berapa kali mengajukan agar jembatan dibangun permanen. Namun hingga saat ini tidak kunjung terealisasi. \"Harapan kami kepada Pemkab Tanggamus, agar secepatnya jembatan diperbaiki. Karena inilah satu-satunya jalan yang kami lintasi setiap hari,\" pungkasnya. (ehl/zep/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: