Top ! Bati Komsos Koramil 410-01 Ikut Aksi Tanam Seribu Pohon

Top ! Bati Komsos Koramil 410-01 Ikut Aksi Tanam Seribu Pohon

radarlampung.co.id-Aksi Peduli lingkungan jadi salah satu perhatian Kodim 0410/KBL dan jajaran dibawahnya. Mewakili Dandim 0410/KBL, Bati Komsos Koramil 410-01/PJG Pelda Teguh Riyadi menghadiri Program penanaman seribu pohon dan donor darah di Pusat Pasar Bersama UMKM Jl. Teluk Lampung, Pidada Panjang Bandarlampung Minggu (12/1). Acara itu dihadiri pula Camat Panjang Bagus Harisma Bramado, S.stp, M.IP, Wakil Ketua DPRD Kota B.Lampung Aep Syaifudin, Lurah Pidada Usmansah, Project Director Galang Fahlevi Ramadhan, Ketua Komisi 3 DPRD Kota H. Andri Kurniawan, SE, M.IP, Ketua FKTM H. Ali Rahman, Marketing TDM Honda Doni Ronaldo, Kepala Puskesmas Panjang Dr. Rita dan tamu undangan lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan oleh TDM Honda Lampung bekerja sama dengan stakeholder sebagai bentuk kepedulian akan pentingnya penghijauan. “Penamanan dan pemeliharaan pohon yang berkelanjutan berdampak mengurangi pemanasan global dan untuk mencapai pembangunan Indonesia yang hijau serta mencegah banjir, kekeringan dan tanah longsor,” kata Teguh. (rls/wdi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: