Tumbang, Ketua KPPS Istirahat di Rumah Sakit  

Tumbang, Ketua KPPS Istirahat di Rumah Sakit  

radarlampung.co.id – Lagi, penyelenggara pemilu di Pringsewu harus menjalani perawatan lantaran kelelahan. Ia adalah Ketua KPPS 5 Kutawaringin, Kecamatan Adiluwih Iwan Setiawan. Ia dirujuk ke Rumah Sakit Surya Asih Pringsewu, Selasa (23/4). Sebelumnya, Iwan sempat dibawa ke Klinik Bandung Baru. Kemudian dirujuk ke rumah sakit. ”Tadi pak Ketua KPPS 5 di rujuk ke RS Surya Asih,\" kata Ketua KPU Pringsewu Andoyo kepada Radarlampung.co.id, Selasa malam (23/4). Dilanjutkan, malam ini dirinya langsung menjenguk ke rumah sakit. \"Kelelahan, sehingga harus beristirahat di rumah sakit karena kondisi fisik menurun,\" sebut dia. Andoyo menuturkan, berdasar keterangan keluarga, selain kelelahan, Iwan mengalami gangguan pada saluran kencing lantaran terlalu lama duduk. ”Gangguan pada saluran kencing. Mungkin terlalu lama duduk saat tugas di KPPS,\" ujarnya. Sebelumnya, Personel Polres Tanggamus dan Kodim 0424 harus istirahat lantaran sakit. Ini berdasar hasil pemeriksaan urusan kesehatan (Urkes) Polres Tanggamus dan Dinas Kesehatan Pringsewu, Selasa (23/4). Pemeriksaan dilakukan kepada personel  pengamanan di PPK dan gudang KPU Pringsewu. Hasilnya, ditemukan personel dengan tensi tinggi atas nama Bripka J. Sinaga. Kemudian di PPK Sukoharjo, personel TNI atas nama Sertu Zahri demam dan tensi darah tinggi. Sementara Senin (22/4), Bertha Niken \"Kartini\" dari PPK Pringsewu dan Kiki Dwi Lestari dari TPS 7 Pekon Banyuwangi, Kecamatan Banyumas dilarikan ke puskesmas. (sag/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: