Iklan Bos Aca Header Detail

Besok, Mahasiswa STKIP dan STIE Muhammadiyah Pringsewu Diwisuda

Besok, Mahasiswa STKIP dan STIE Muhammadiyah Pringsewu Diwisuda

radarlampung.co.id – Wisuda  STKIP dan STIE Muhammadiyah Pringsewu Lampung dirangkai dengan pemberian santunan untuk  panti asuhan dan masjid. Yakni Panti Putra Ummul Mukminin Aisyah binti Abu Bakar Pimpinan Agus Santoso dan Panti Putri Tunas Harapan Pimpinan Suripah serta Panti Asuhan Muhammadiyah Ambarawa pimpinan Sribadiyah. Kemudian Masjid Al-Furqon. Diketahui, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Pringsewu dan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi  Muhammadiyah Pringsewu tahun akademik 2018/2019 diikuti oleh 287 mahasiswa. Selasa (24/9), digelar geladi bersih wisuda sarjana STKIP Muhammadiyah ke-31 dan STIE Muhammadiyah Pringsewu Lampung ke-20. Ketua panita pelaksana Saukani didampingi Humas Eko Suncaka mengarahkan kepada masing-masing koordinator untuk melaksanakan setiap rangkaian acara yang berlangsung Rabu (25/9). Satu persatu acara, mulai dari pembukaan hingga penutup dilakukan berulang kali agar sempurna. Ini dilakukan agar wisudawan bisa mengikuti prosesi wisuda dengan baik. (sag/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: