Bhayangkari Polda Lampung Bahas Menangkal Bahaya Radikalisme Demi Keutuhan NKRI

Bhayangkari Polda Lampung Bahas Menangkal Bahaya Radikalisme Demi Keutuhan NKRI

RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketua Bhayangkari Polda Lampung, Sari Purwadi mengajak Ibu-ibu Forkopimda, perwakilan Guru dan perwakilan Siswa se-Kota Bandarlampung, menangkal bahaya paham radikalisme demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dalam acara tallkshow hari kesatuan gerak Bhayangkari ke-67 tahun 2019, di Hotel Emersia, Kota Bandarlampung, pada Rabu (14/8) “NKRI merupakan negara yang kaya akan sumberdaya alamnya dan keanekaragaman suku, budaya dan agama. Adanya fenomena yang berkembang, ada pihak yang ingin menghancurkan dasar negara yakni, Pancasila dengan paham yang salah dan dapat mengancam keutuhan berbangsa dan bernegara,” ujar Sari Purwadi, saat memberikan sambutan. Menurutnya, sejarah kemerdekaan, NKRI merupakan hasil perjuangan para pejuang dari Sabang sampai Maraoke. Saat ini, pihak yang tidak bertanggungjawab berupaya mempengaruhi ke semua golongan seperti, pelajar, mahasiswa dan tidak menutup kemungkinan ada di tengah-tengah lingkungan masyarakat. “Bhayangkari sebagai istri anggota Polri, mengajak Ibu-ibu Forkopimda, Guru, dan Siswa, untuk mengetahui bagaimana menangkal bahaya paham radikalisme demi keutuhan NKRI dan menjaga anak-anak kita agar tidak terpegaruh dengan paham yang salah itu,”terangnya. Hal serupa juga dikatakan, salah satu pemateri, Kiyai Abdul Sukur, bahwa paham radikalisme merupakan paham yang salah, mengancam, menakutkan dan menghancurkan. “Apa yang dikatakan Ibu Sari Purwadi itu benar. Bila paham radikalisme itu salah, mengancam, menakutkan dan menghancurkan, maka paham radikalisme harus ditangkal dan dibasmi,” pungkasnya. (ang/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: