Iklan Bos Aca Header Detail

Turunkan 26 Petugas Cek Hewan Kurban di Lambar

Turunkan 26 Petugas Cek Hewan Kurban di Lambar

radarlampung.co.id – Pemkab Lampung Barat membahas petunjuk teknis (juknis) pemeriksaan hewan kurban, di ruang rapat Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak), Selasa (6/8). Dalam kegiatan yang dipimpin Kepala Dinas Agustanto Basmar tersebut diungkapkan, satuan kerja itu menurunkan 26 petugas untuk memeriksa hewan kurban di seluruh kecamatan. ”Petugas dibagi dalam lima zona dan dilengkapi dengan kartu identitas untuk memastikan legalitasnya. Mereka akan mendatangi satu per satu lokasi pemotongan hewan kurban,” kata Agustanto. Dalam rapat tersebut juga dibahas terkait hal-hal yang harus dilakukan terhadap hewan kurban. Pemeriksaan antemortem (sebelum disembelih) yang meliputi kesehatan secara fisik (visual) dan postmortem atau setelah disembelih yang meliputi kesehatan daging dan organ lainnya. ”Jadi petugas diberikan pembekalan bagaimana teknis melaksanakan tugasnya untuk melakukan pengawasan dan pemeriksaan hewan kurban yang disembelih,” kata Agustanto. Hewan kurban yang memenuhi syarat akan diberi label keterangan sehat. Jika ditemukan daging atau organ tubuh hewan kurban yang tidak layak konsumsi, maka akan langsung disampaikan kepada masyarakat. (nop/ais)   Rapat membahas petunjuk teknis (juknis) pemeriksaan hewan kurban, di ruang rapat Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak), Selasa (6/8). FOTO NOPRIADI/RADARLAMPUNG.CO.ID    

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: