BPS Lamteng Raih Peringkat Kedua SPO 2020
RADARLAMPUNG.CO.ID - Badan Pusat Statistik (BPS) Lampung Tengah mendapat penghargaan atas pencapaian Sensus Penduduk Online (SPO) 2020. Jumlah penduduk yang melakukan sensus online sebesar 34 persen atau 421.000 jiwa. Kasi Statistik Sosial BPS Lamteng Yasir Wijaya menyatakan dalam SPO 2020 mendapat peringat kedua setelah Pringsewu. \"Kita dapat peringkat kedua setelah Pringsewu dalam SPO 2020. Ini se-Lampung. Pencapaian 34 persen dari 421.000 jiwa yang melakukan SPO,\" katanya. Sekarang ini, kata Yasir Wijaya, BPS akan melakukan Sensus Penduduk Lanjutan yang dimulai September 2020. Petugas yang dilibatkan dalam sensus berjumlah 1.059 orang. Sebanyak 30 petugas dari BPS dan sisanya petuga hasil rekrutmen. \"Petugas akan melaksanakan tugas selama 15 hari dengan honor Rp1.500.000,\" ujarnya. Sekarang ini, kata Yasir Wijaya, petugas yang akan melaksanakan sensus sedang menjalankan rapid test di Gedung Sesat Agung Nuwo Balak. \"Sekarang masih rapid test yang dibagi tiga tahap. Sudah ada 800-an yang rapid test. Jika ditemukan reaktif akan diganti dengan lainnya. Begitu juga jika ada yang tak ikut rapid test akan diganti. Kita cari yang serius untuk bekerja. Hari ini terakhir,\" ungkapnya. (sya/sur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: