Umar Ahmad Ajak Camat dan Aparatur Beri Pelayanan Terbaik Untuk Masyarakat

Umar Ahmad Ajak Camat dan Aparatur Beri Pelayanan Terbaik Untuk Masyarakat

RADARLAMPUNG.CO.ID-Bupati Tulangbawang Barat (Tubaba) H. Umar Ahmad, SP mengajak seluruh camat dan segenap aparatur kecamatan di daerah setempat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di bumi Ragem Sai Mangi Wawai ini. Hal itu ditegaskannya saat menghadiri acara Peningkatan Kapasitas Camat dan Aparatur Kecamatan se-Tubaba, yang berlangsung di Kota Budaya Ulluan Nughik, Kamis (11/2). \"Kita harus melakukan yang terbaik untuk masyarakat terutama pelayanan, jadi jangan sekedar menjadi penerima pelayanan, jiwa kita harus berada di situ, yakin saja apa yang kita lakukan terbaik untuk masyarakat pasti mereka ingat kebaikan itu,\"ungkapnya. Menurutnya, pelayanan yang prima kepada masyarakat akan membulkankesan yang baik di tengah-tengah masyarakat, meski pejabat atau aparatur tersebut tidak lagi menduduki jabatannya, begitu pula sebaliknya.\"Ada itu camat gak di lihat lagi setelah tidak menjabat lagi, karena jiwanya tidak turun langsung melayani di tengah-tengah masyarakat. Nah, saya berharap itu tidak terjadi, makanya pelayanan benar-benar harus maksimal,\"cetus Umar. Bupati menegaskan, camat dan aparatur kecamatan harus bisa menjadi promotor pelayanan di masyarakat.\"Saya lihat sudah banyak usul-usulan dari para camat, cuma saya berharap kepada camat dan segenap aparaturnya jangan hanya usulan tetapi bisa jadi promotor untuk masyarakat,\"tegasnya Berdasarkan pantauan, selain Bupati Umar Ahmad, hadir pula Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Tiyuh (DPMT) Sofiyan Nur, S.Sos, M.IP, Kabag Tata Pemerintahan Setdakab Tubaba  Untung Budiono, S.Sos, MH, Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Drs. Ahmad Hariyanto, MM, perwakilan BPN Tubaba, serta Camat dan aparatur kecamatan se-Tubaba.(fei/rnn/wdi).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: