Unila Buka Assesmen Lapangan Akreditasi Pendidikan Teknologi Informasi
RADARLAMPUNG.CO.ID - Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Karomani, M.Si., membuka asesmen lapangan akreditasi program studi S1 Pendidikan Teknologi Informasi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) secara virtual, Jumat (3/12). Tim asesor BAN PT terdiri dari Dr. Dwi Agus Sudjimat, S.T., M.Pd., dari Universitas Negeri Malang dan Dr. Nur Rokhman, S.Si., M.Kom., dari Universitas Gajah Mada. Dalam sambutannya Prof. Karomani mengatakan, Unila menyadari pentingnya akreditasi. Karena itu segala sesuatu yang berhubungan penguatan akreditasi dilaksanakan sesuai targetnya. \"Unila melakukan berbagai upaya penguatan akreditasi, seperti pemberian insentif remunerasi berbasis akreditasi, insentif jurnal bagi dosen, hingga percepatan guru besar,\" kata Prof. Karomani. Dirinya berharap agar kegiatan yang berlangsung pada 3-4 Desember tersebut bisa berjalan dengan baik dan menghasilkan. “Besar harapan saya sebagai rektor, agar pelaksanaan asesmen lapangan pada kegiatan akreditasi program studi ini berjalan baik dan lancar,” ujarnya. (rls/mel/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: