Iklan Bos Aca Header Detail

Unila Segera Siapkan Dana Pendampingan RSP

Unila Segera Siapkan Dana Pendampingan RSP

radarlampung.co.id - Universitas Lampung (Unila) akan menyiapkan dana pendampingan untuk kelanjutan pembangunan Rumah Sakit Pendidikan Universitas Lampung (RSP Unila). Wakil Rektor IV Unila Prof Suharso mengatakan, kelanjutan pembangunan RSP tersebut menjadi pekerjaan rumah yang harus diselesaikan. Sehingga, untuk menyelesaikan pembangunan RSP dan pusat riset dianggarkan untuk dana pendampingan sebesar 2 juta dollar. \"Untuk meneruskan pembangunan ini, kita harus menyiapkan anggaran sekitar 2 juta dolar atau sekitar Rp 30 miliar sebagai dana pendamping, untuk mendatangkan anggaran dana sekitar Rp 600 miliar sampai Rp 700 miliar dari ADB,\" katanya, Selasa (7/1). Ia mengungkapkan, pihak Asean Development Bank (ADB) sudah mendatangi Unila, dan akan segera menindaklanjuti hasil dari kunjungan tersebut. \"Memang pihak ADB sudah datang ke kita dan akan ditindaklanjuti seberapa jauh kinerja selama ini, dan bisa terus berjalan,\" ucapnya. Ia menambahkan, jika pembangunan RSP Unila dan pusat riset tersebut berhasil, tentunya akan meningkatkan reputasi Unila. \"Mudah-mudahan jika ini berhasil, Unila akan lebih bagus ke depan, lebih kompetitif. Dan tantangan kita ke depan bagaimana untuk menaikkan peringkat Unila. Karena itu butuh usaha dan kerja keras dari semua warga Unila,\" ucapnya. Selain itu, pihaknya juga akan meningkatkan kerjasama dengan berbagai pihak, seperti perusahaan industri, perguruan tinggi lain, termasuk mahasiswa asing. \"Kalau mahasiswa asing mau datang ke Unila, kan harus bagus dulu, infrasturktur kita bagus, proses pendidikan kita bagus, fasilitasnya juga, dan lainnya. Dan itu tidak semudah yang dibayangkan unuk menata perguruan tinggi,\" tandasnya. (rur/ang)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: